Selasa, 15 November 2011

LP2KI ituuu.....


keraguan untuk ikut dalam satu organisasi saat kuliah itu ada pada saat saya pertama kali menginjakkan kaki di kampus merah... Namun, pertama kali masuk fakultas hukum yang sangat minoritas peminatnya di Sekolah Menengah Atas saya waktu itu membuat saya sadar, saya harus mencari alumni sekolah saya, saya harus melanjutkan kiprah mereka di kampus merah ini... Hingga saya menemukan tempat kumpul mereka, yaitu di satu lembaga yang bernama Lembaga Penalaran dan Penulisan Karya Ilmiah (LP2KI)

RAGU... itulah kata pertama yang tersirat di hatiku... takut tak mampu seperti kakak-kakak (senior)ku (senior SMA maksudnya)... lebih lagi, takut tak mampu melanjutkan prestasi yang mereka raih sebelum saya masuk Fakultas Hukum Unhas (Fakultas yang kurang peminatnya di SMUDAMA, hehehehe). dan yang paling penting, saya bukan orang yang hobby menulis, karena menulis ilmiah itu pasti tidak mudah, harus banyak tau dulu baru bisa menulis... arrrrrggghhhh, mau tidak mau saya memaksakan diri masuk lembaga ini...

yaaah,,, betul saja, dengan hati setengah-setengah saya masuk lembaga ini, dan alhasil saya juga tidak pernah mood untuk mengikuti kegiatan di lembaga ini... hingga tiba suatu kegiatan yang saya merasa di butuhkan, yaitu LKTM dan Konfrensi Mahasiswa Hukum Nasional. tapi kembali saya berpikir, fungsi saya di lembaga ini tidak sesuai dengan apa yang senangi pada kegiatan ini... hmmmm... yah, pada kegiatan itu saya menjadi seksi transportasi dan menjadi LO salah satu universitas yang mengikuti konfrensi... lalu??? dimana letak kesinkronan saya masuk LP2KI... yaaaah, lanjut sajalah di lembaga ini dengan rasa terpaksa... sampai pada suatu saat saya di ajak menulis oleh senior SMA saya... yah jelas saja saya antusias, karena mungkin ini akan menjadi batu loncatan bagi saya untuk mewujudkan keinginan saya akan almamater SMA tercinta,,,, hahaha, apasih.... akhirnya saya menulis juga, itu kalimat yang saya ungkapkan waktu itu, seperti orang yang hebat padahal teman-teman saya jauh lebih maju di depan saya, bahkan sudah mendapat juara nasional, dan menurut saya (waktu itu) teman saya dianakemaskan, hingga saya menjadi down berada di lembaga ini. Eh, jangan salah, tulisan pertama saya itu menjadapat juara II looooh, meskipun hanya tingkat fakulat saja, tapi saya sudah sangat senang. berasa ingin buat acara syukuran dan ngundang orang se-kampung, hahahaha #lebay.

lomba dan juara itu ternyata masih belum mengundang minat saya untuk terus berkarya, hingga saya hanya berkata dalam hati "setidaknya saya harus mengikuti PKM-GT yang diadakan Dikti setiap tahun", bukan karena apa-apa juga sampai saya punya target itu, tapi tidak enk juga kalau tidak berkarya, hahahaha #maksa. keluar dari penulisan dan hal-hal yang berbau ilmiah ini, saya sudah mulai berbesar hati berada di lembaga ini, kekeluargaannya sudah berasam dan saya rasa inilah saya yang suka dengan organisasi, suka berinteraksi... ini yang membuat saya betah... hehehehe bukan karena penulisannya... :p

2010 saya kembali mencoba membuat karya tulis, saya rasa tahun itu saya harus meraih sebuah prestasi, karena 2011 saya punya target lain, bukan untuk menulis lagi, kalaupun masih di LP2KI itu hanya wujud kecintaan saya pada lembaga yang memberikan saya warna selama di bangku kuliah. hasil dari karya tulis yang saya ikuti waktu itu membuat saya takjub dengan diri sendiri, hahahaha ternyata saya bisa juara 1 Nasional, menyingkirkan Universitas yang lebih tinggi akreditasnya di bandingkan almamater saya, dan saya bisa membuktikan waktu itu...

Yaaaaah, itu mungkin cerita yang tidak jelas sebenarnya intinya apa... hehehe... yang saya tau LP2KI itu sesuatu banget, tidak bisa digambarkan dengan kata-kata... sesuatu yang hanya menjadi mimpi belaka, saat kita sendiri meragukan kemampuan kita, dan karena LP2KI akhirnya mimpi itu terwujud... diluar itu semua, LP2KI memberikan saya saudara, bukan hanya sekedar teman, tapi betul-betul menjadi saudara yang suka duka terlewati dengan perasaan kebersamaan... banyak tawa, kadang juga duka... tapi semua terlewati dan menjadikan senyum... karena kita adalah SATU...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar